Rabu, 22 September 2021     Agribisnis / Kesehatan
Manfaat Ekstrak Ikan Gabus pada Pengobatan Covid-19

Ikan Gabus adalah jenis Ikan air tawar yang mudah kita temukan ini mengandung senyawa yang diklaim dapat membantu terapi pasien Covid-19. Yaitu senyawa Albumin, senyawa protein yang dominan ditemukan dalam plasma darah.

            Tim peneliti dari Amerika Serikat (AS) melalui jurnal Physiology, Albumin (2020) mennyebutkan bahwa Albumin dapat mencegah inflamasi atau peradangan. Selain itu, senyawa ini juga berfungsi untuk menjaga tekanan Onkotik atau tekanan yang membantu membawa cairan dan senyawa lain di dalam tubuh, termasuk mengantar obat-obatan ke dalam sel. 

            Dalam perawatan medis, Albumin biasanya diberikan melalui infus. Sedangkan untuk konsumsi oral, perusahaan Bioteknologi, Nucleus Farma, meneliti efektivitas Albumin bersama peneliti dan praktisi dari berbagai disiplin ilmu kesehatan. CEO Nucleus Farma, Edward Basilianus mengatakan, penelitian ini merupakan dukungan pihaknya sebagai perusahaan farmasi dan bioteknologi untuk mengatasi pandemi Covid-19 yang telah berlangsung lebih dari satu tahun. 

            Para peneliti menguji efektivitas konsumsi albumin secara oral dengan menjadikannya sebagai produk suplemen. Dengan komposisi yang terdiri dari ekstrak ikan gabus, daun kelor (Moringa oleifera), dan temulawak (Curcuma xanthoriza) ini dibuat dengan teknik enzymatic low pressure low temperature yang dipatenkan oleh Nucleus Farma.

Kombinasi dari ketiganya dapat menghambat laju virus ke dalam sel dan lebih tepat dalam menargetkan obat kepada sel. Sementara temulawak dapat menetralkan aktivitas virus dan daun kelor menopang imunitas tubuh.

Hasil penelitian yang dilakukan pada November 2020 hingga Januari 2021 tersebut telah dimuat European Journal of Molecular and Clinical Medicine 2021, Volume 8, Issue 3, halaman 2945-2957 yang dipublikasikan pada Juli 2021. 

            Hingga saat ini, obat untuk Covid-19 masih belum ditemukan. Terapi yang saat ini digunakan, termasuk antivirus dan antibiotik, hanya berfungsi sebagai pereda gejala. Begitu juga dengan Albumin oral, diberikan bukan sebagai obat melainkan suplemen. 

 

Sumber: KOMPAS.com (Muhamad Syahrial)
https://www.kompas.com/tren/read/2021/07/17/090200265/benarkah-ekstrak-ikan-gabus-efektif-bantu-terapi-covid-19-?page=all

 

Dapatkan informasi pembelian bahan-bahan herbal seperti ekstrak ikan gabus , daun kelor dan temulawak dan bahan-bahan herbal lainnya melalui Website resmi kami. 

Tersedia bahan-bahan Herbal dalam bentuk simplisia kering ataupun serbuk.

Nama Lengkap

Herbal AA Store

Jenis

Dijual

Kondisi

Baru

Handphone

082133551212

Perusahaan

Herbal Anugrah Alam

Telp/Fax

082124881212

Alamat

Mayungan - Salakan RT 04, Potorono Mayungan - Salakan RT 04, Potorono

Banguntapa Kab. Bantul - DI Yogyakarta

Harga

IDR 230,000 /Unit

Selasa, 31 Agustus 2021     Agribisnis / Kesehatan
Senin, 19 Juli 2021     Agribisnis / Kesehatan